Lensa Pos NTB, Balikpapan – Masih dalam rangkaian Agenda Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) ke XVII di Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur, setelah acara puncak Rakernas APEKSI yang dilaksanakan di Dome BSCC yang dibuka resmi Presiden Jokowi, Selasa (4/6/2024) kemarin.
Pj. Wali Kota Bima Ir. H. Mohammad Rum, MT, bersama Kepala Daerah se Indonesia, pagi ini Rabu (5/6/2024) mulai pukul 07.00 WIB, mengikuti kegiatan senam bersama dan penanaman pohon di Lokasi area BSCC Dome dan Kawasan Olahraga Terpadu Kota Balikpapan.
Pada kegiatan pagi ini Pj. Wali Kota Bima didampingi Kabag Prokopim Kota Bima Syahrial Nuryadin, S.IP, MM.
Rangkaian kegiatan lain yang diikuti oleh Peserta APEKSI hari ini yakni Indonesia City Expo 2024 di Dome BSCC, dan cooking class dan jetsky sport (istri Wali kota dan pendamping), City tour pasar pringgodani (Walikota dan pendamping). (TIM)