Lensa Pos NTB, Bima – Satu Unit rumah panggung milik Syahbudin (58) di RT. 18 RW. 04 Desa Dena Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima NTB, siang ini roboh, Jumat (13/12/2024). Rumah panggung 12 tiang tersebut diketahui sudah sangat lapuk dimakan usia, sehingga dengan sendirinya roboh.
Pasangan suami istri Pemilik rumah bernama Bapak Syahbudin dan Ibu Junari hanya bisa diam membisu, melihat kondisi rumahnya yang roboh rata dengan tanah. Terlihat Pasangan suami istri dibantu anak-anaknya dan tetangga mengumpulkan puing-puing reruntuhan rumah tersebut, berupa material kayu yang masih bisa digunakan dan dimanfaatkan untuk membangun rumahnya kembali. Beberapa warga bergotong royong membantu korban.
Warga setempat mengaku sangat prihatin atas kejadian yang dialami keluarga miskin ini. Ia berharap, Pemerintah memiliki rasa empati dan tidak menutup mata atas musibah yang dialami oleh rakyat jelata ini.
Dalam musibah ini tidak ada korban jiwa, dan barang-barangpun tidak ada yang berharga sekali, kerugian ditaksir hanya belasan juta rupiah. Semoga derita keluarga miskin ini, ada yang membantu. Terutama sekali untuk membangun kembali rumahnya yang roboh.
Pasangan suami istri miskin bersama anak-anaknya ini tentu merasakan penderitaan yang luar biasa, karena harus kehilangan tempat tinggal, Mudah-mudahan uluran tangan para Dermawan, membantu meringankan derita keluarga miskin ini. (LP.NTB/01)